Amalan untuk mengapai Lailatul Qadar

Seperti  yang sudah kita ketahui sebelumnya, bahwa malam lailatul qadr adalah malam kemuliaan. Bahkan pada malam lailatul qadr ini dijelaskan di dalam Al-qur’an, sebagaimana Allah Subhanhu Wata’ala berfirman:

Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Rabbnya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.” (QS. Al-Qadr: 3-5)

Masya Allah… begitu mulianya malam lailatul qadr ini. Maka, siapa saja pasti akan berlomba-lomba untuk mendapatkan keberkahan pada malam ini. Lalu, amalan apa saja yang dapat yang dapat kita kerjakan?

Mari kita simak penjelasannya:

1. Menghidupkan malam lailatul qadr dengan memperbanyak amalan kebaikan seperti membaca Al-qur’an

Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, ia berkata,
“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa ketika memasuki sepuluh hari terakhir dari bulan Ramadhan, beliau kencangkan sarungnya (bersungguh-sungguh dalam ibadah dengan meninggalkan istri-istrinya), menghidupkan malam-malam tersebut dengan ibadah, dan membangunkan keluarganya untuk beribadah.” (HR. Bukhari, no. 2024 dan Muslim, no. 1174).

Semoga kita bisa memanfaatkan malam-malam disepuluh terakhir bulan Ramadhan. Agar kita mampu meraih berkah lailatul qadr. Bahkan semoga saat kita sudah mampu menghidupkan kebiasaan baik di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan. Kita mampu menjaga kebiasaan baik untuk bermunajat kepada Allah di sepertiga malam.

2. Melakukan shalat malam pada malam lailatul qadr

Barangsiapa melaksanakan shalat pada malam lailatul qadar karena iman dan mengharap pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (HR. Bukhari, no. 1901)

Ketika bulan Ramadhan kita sudah terbiasa untuk melakukan shalat malam dan mendekatkan diri kita kepada Allah. Maka, kuatkan lagi kedekatan kita lagi kepada Allah dengan menghidupkan malam lailatul qadr dan mendirikan shalat malam. Semoga kita dapat meraih berkah dari malam lailatul qadr ini.

Mungkin masih banyak amalan-amalan kebaikan lain yang dapat kita lakukan. Namun, hanya dua saja yang dapat dibahas di sini. Semoga bermanfaat dan jangan lupa tinggalkan jejak setelah membaca dan share jika ini bermanfaat.

Comments are closed.